Siap Turun Tangan, PMR Unit 557.03.009 Lantik Pengurus Baru


Jeneponto BACA - Andi Sakinah Nur Annisa, Selasa, 06 Februari 2024, 13.40 WITA.

Palang Merah Remaja (PMR) adalah salah satu ekstrakurikuler yang berperan penting di lingkungan sekolah. PMR bertugas untuk memberi bantuan kemanusiaan kepada warga sekolah yang mengalami bencana, musibah, ataupun yang membutuhkan pertolongan. 
Gambar 1: Foto bersama Pengurus baru PMR Unit 557.03.009 UPT SMA Negeri 9 Jeneponto

Dengan itu, UPT SMA Negeri 9 Jeneponto, kembali melaksanakan Pelantikan Pengurus Baru PMR Periode 2024. PMR Unit 557.03.009 UPT SMA Negeri 9 Jeneponto melaksanakan pelantikan pengurus baru pada Jumat, 02 Februari 2024, di Ruang Lab. Kimia UPT SMA Negeri 9 Jeneponto. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala UPT SMA Negeri 9 Jeneponto, yakni Bapak Irwanto, S.Pd., M.M., Wakasek Bidang Kesiswaan, Bapak Enoswandi, S.Pd., Gr., Pembina Putra PMR Unit 557.03.009, Bapak Khairuddin Khamid, S.Pd., M.Pd., Pembina Putri PMR Unit 557.03.009, Miss Riska Dewi, S.Pd., beberapa Pembina Ekstrakurikuler UPT SMA Negeri 9 Jeneponto lainnya, dan Pengurus PMR Periode 2023, serta seluruh pengurus baru PMR Unit 557.03.009 periode 2024.
Gambar 2: Penandatanganan SK oleh Ketua Ekstrakurikuler PMR UPT SMA Negeri 9 Jeneponto

Kegiatan ini terdiri dari beberapa rangkaian acara yang intinya terletak pada pembacaan SK Pengurus PMR Unit 557.03.009 oleh Bapak Khairuddin Khamid, S.Pd., M.Pd., pembacaan Naskah Pelantikan oleh Bapak Irwanto, S.Pd., M.M., dan pengucapan janji serta sumpah pengurus oleh seluruh peserta pelantikan. Rangkaian acara ini dilaksanakan secara khidmat dan lancar.

Gambar 3: Serah terima jabatan Ketua Umum periode 2023 kepada Ketua Umum periode 2024

Insyira Nabila selaku Ketua PMR UPT SMA Negeri 9 Jeneponto Periode 2024, siap berinovasi dan meningkatkan kinerja atau peran PMR dalam sekolah. Ia telah menyusun rancangan pengurus serta program kerja yang akan dilaksanakan selama setahun ke depannya. "Semoga saya beserta teman-teman PMR lainnya dapat merealisasikan program kerja yang telah dibuat dengan baik dan tersusun," harap Nabila.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ayo tulis komentar anda disini