Serunya Belajar Termodinamika di PLTU Jeneponto


Gambar 1. Kunjungan Pembelajaran SMA Negeri 9 Jeneponto di PLTU Jeneponto 

Jeneponto, BACA-Lutfiah Putri Hijrawati, Sabtu, 3 Maret 2023, pukul 21.13 WITA

Serunya belajar termodinamika di PLTU Jeneponto. Tepat pada hari Jumat 23 Maret 2023,  siswa(i) SMA Negeri 9 Jeneponto melakukan kunjungan pertama kali ke Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) yang berlokasi di Punagaya, Kec. Bangkala, Kab. Jeneponto. Kegiatan kunjungan ini merupakan salah satu bagian dari proses pembelajaran mata pelajaran Fisika di luar lingkungan sekolah.

Kunjungan industri ini didampingi langsung oleh ibu Eka Sahriani, S.Pd., selaku guru mata pelajaran Fisika; bapak Jufri, S.Pd.; bapak Kasmarullah, S.E.,S.Pd.; serta ibu Idawati, S.E. Dalam kunjungan kemarin, para staff PLTU menyambut kedatangan rombongan siswa(i) SMA Negeri  9 Jeneponto dengan sangat baik dan memaparkan sedikit latar belakang seputar tentang PLTU.
Gambar 2. Suasana pemberian materi oleh staff PLTU Jeneponto 

Setelah penjelasan singkat, para siswa(i) lalu diajak berkeliling oleh salah satu staff PLTU yang merupakan alumni SMA Negeri 9 Jeneponto, yakni Muh. Takdir,  untuk observasi langsung melihat proses pembentukan energi listrik.  Mulai dari menjelaskan bagaimana proses pengambilan/penyedotan air laut yang diproses menggunakan teknologi canggih yang melalui berbagai tahapan, hingga air laut tersebut dipanaskan menggunakan batu bara dan menjadi uap, kemudian dikonversi menjadi energi listrik. 
Gambar 3. Observasi lapangan oleh siswa di area PLTU

Tidak hanya itu, para siswa(i) juga dibebaskan untuk berdiskusi dan bertanya apa saja yang ingin mereka ketahui. Kegiatan selesai tepat setengah jam setelah siswa(i) selesai melakukan observasi di lapangan. Kunjungan ini merupakan kunjungan pertama kalinya yang diterima oleh PLTU untuk Sekolah Menengah Atas. Selain sebagai media observasi langsung oleh para siswa, para petugas PLTU juga berharap agar kunjungan ini bisa menjadi sebuah pengalaman yang memberikan dampak positif untuk para siswa(i).
Gambar 4. Serunya berkeliling sambil belajar.

1 komentar:

Ayo tulis komentar anda disini