Fatimah Azzahrah. Jeneponto-BACA. Selasa, 22 April 2025. Pukul 19.16 WITA
SMA Negeri 9 Jeneponto siap menyambut SPMB 2025. SMA 9 Jeneponto telah mempersiapkan beberapa hal menyambut SPMB seperti panitia kegiatan, sosialisasi ke sekolah-sekolah SMP sekitar, serta sekretariat pendaftaran untuk membantu proses pra pendaftaran maupun pendaftaran langsung.
Rencananya, sekolah akan menerima 180 siswa baru yang akan dibagi ke dalam lima kelas. Namun, dari lima kelas tersebut, baru tersedia tiga kelas kosong. Untuk dua kelas lainnya, sekolah akan memanfaatkan ruangan yang ada seperti gedung merah dan ruang kosong di dekat perpustakaan.
Berbeda dari tahun sebelumnya, proses pendaftaran kali ini diawali dengan pembuatan akun oleh sekolah asal. SMA Negeri 9 Jeneponto hanya bertugas memverifikasi data yang sudah masuk. Hal ini tentunya menjadi kendala mengingat belum semua siswa dan orang tua paham alur SPMB, sehingga sosialisasi masih harus terus dilakukan, baik secara langsung maupun lewat media sosial sekolah.
“Saya berharap semua kelas terisi penuh, tanpa kendala teknis, dan prosesnya selesai tepat waktu. Semoga masyarakat juga puas dengan pelayanan sekolah,” ujar Wakasek Kesiswaan, Bapak Enoswandi, S.Pd., Gr.
Editor Penulis: Fatimah Azzahrah
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Ayo tulis komentar anda disini